News & Research

Reader

Lakukan Ini Untuk Mencapai Target Finansialmu
Thursday, September 26, 2019       13:38 WIB

Perencanaan keuangan atau yang kerap disebut  financial planning  nampaknya sudah menjadi hal yang lumrah dilakukan oleh masyarakat perkotaan. Terlebih lagi, saat ini sudah marak aplikasi  online  untuk mendukung perencanaan keuangan yang dapat diunduh secara gratis dan dipantau dengan mudah melalui gawai.
Tetapi yang namanya perencanaan, tidak selalu berbanding lurus dengan realisasi. Banyak realisasi yang menyimpang dari perencanaan karena banyak faktor, termasuk juga dengan perencanaan keuangan. Supaya target finansial kamu dapat terealisasi, simak tips berikut ini :
Evaluasi secara berkala apakah perencanaan keuangan sudah realistis
Ketika membuat perencanaan keuangan, tentunya kita sudah mengatur alokasi  budget  yang akan dikeluarkan untuk kebutuhan sehari-hari, tabungan atau investasi, cicilan,  lifestyle , dll. Ketika dalam rencana keuangan kita sudah mengalokasikan untuk investasi sebesar 25%, tetapi pada kenyataannya hanya bisa tercapai 10% dari pendapatan, maka kita harus mengevaluasi kembali rencana keuangan. Jika tidak bisa tercapai angka 25% tersebut, tidak ada salahnya untuk mengubah sesuai dengan kemampuan menyisihkan yang hanya bisa dicapai 10% dari pendapatan perbulannya.
Selalu fokus kepada tujuan keuangan
Seringkali dalam proses menjalankan rencana keuangan, banyak hambatan yang datang baik dari diri sendiri maupun dari faktor eksternal. Dari dalam sendiri dapat kita atasi dengan tetap berkomitmen pada rencana keuangan kita, tidak mengikuti gaya hidup orang lain, dan senantiasa mengingatkan diri akan kemampuan finansial yang dimiliki.
Sedangkan untuk meminimalisir gangguan eksternal, dapat kita lakukan dengan menghindari media yang mendorong kita untuk menjadi lebih konsumtif. Misalnya, dengan mengurangi  browsing  barang-barang keinginan kita di internet, ataupun tidak meladeni tawaran diskon atau tawaran menggiurkan lainnya. Ingat, barang yang terlihat murah itu belum tentu kita butuhkan.
Pahami bahwa untuk merealisasikan dibutuhkan konsistensi
Memang tidak mudah dalam menjalankan apa yang kita tuliskan secara konsisten. Ada kalanya kita hanya suam-suam kuku saja di awal, sehingga perencanaan hanya tertuang di atas kertas. Namun demikian, perlu disadari bahwa apa yang kita inginkan membutuhkan proses dan waktu ditambah dengan konsistensi. Sehingga kalaupun tidak sepenuhnya sesuai rencana, tetapi jika konsisten niscaya perencanaan keuangan kita dapat tercapai.
Jeli melihat peluang lain
Apabila kita sudah konsisten terhadap perencanaan keuangan, termasuk berinvestasi, maka kita perlu melihat jenis-jenis investasi apa yang berpeluang memberikan imbal hasil yang paling maksimal. Jangan hanya pasrah saja menabung pada satu jenis tabungan. Saat ini sudah banyak jenis investasi yang menawarkan imbal hasil harian, seperti di tabungan online di aplikasi IPOTPAY.
Kamu bisa memilih banyak produk reksa dana yang sudah teruji pada aplikasi tersebut, yang salah satunya adalah produk reksa dana pasar uang MNC Dana Lancar. Imbal hasil harian menarik dan kemudahan proses pencairan menjadi keunggulan dari produk ini.
Silahkan dicoba keempat tips tersebut dan semoga perencanaan keuangan kamu dapat segera tercapai.(*)

Sumber : MNC Asset Management

powered by: IPOTNEWS.COM