IHSG Konsisten Melemah Hingga Tutup Sesi 1
Monday, November 18, 2019       12:41 WIB

Ipotnews - Indeks Harga Saham Gabungan ( IHSG ) terus tertekan sejak awal hingga akhir perdagangan sesi I, Senin (18/11). Dibuka melemah pada level 6.126, IHSG kemudian ditutup terkoreksi ke 6.111 atau melemah 0,28 persen.
Sebanyak 231 emiten mendorong IHSG terus berada di zona merah dan 136 emiten yang menguat menahan laju pelemahannya. Sementara 132 emiten stagnan.
Sepanjang perdagangan IHSG menyentuh level tertinggi 6.134 dan terendah 6.100. Sebanyak sembilan sektor terkoreksi dan satu sektor menguat yaitu keuangan dengan nilai penguatan sebesar 0,12 persen menjadi 1.265. Sementara sektor yang melemah di antaranya adalah konsumer 0,25 persen menjadi 2.061, pertambangan melemah 0,15 persen menjadi 1.476, manufaktur melemah 0,24 persen menjadi 1.442, dan perkebunan melemah 0,40 persen menjadi 1.380.
Aneka industri melemah 0,27 persen menjadi 1.175, industri dasar melemah 0,20 persen menjadi 952, properti melemah 0,27 persen menjadi 506, infrastruktur melemah 1,08 persen menjadi 1.129 dan perdagangan melemah 0,89 persen menjadi 779.
Sementara itu deretan emiten teraktif hingga bursa penutupan sesi I adalah dengan nilai transaksi mencapai Rp71,27 miliar, Rp67,94 miliar, Rp41,52 miliar, Rp24,87 miliar, dan Rp13,69 miliar. Kemudian deretan emiten yang menjadi top Gainer dari Indeks Kompas100 adalah (3,72 persen), (3,12 persen), (2,61 persen), (2,34 persen), (2,25 persen).
Sementara itu emiten yang stagnan nilai sahamnya , , , , . Kemudian emiten yang melemah paling dalam adalah (-8,77 persen), (-4,41 persen), (-3,81 persen), (-3,14 persen), dan (3,13 persen).
Dari statistik mencatat, investor asing dominan menjual sahamnya dengan nilai penjualan nett sebesar Rp293,22 miliar dan volume mencapai 113.188 lot. Saham-saham yang paling banyak dijual adalah , , , dan .
(Marjudin)

Sumber : admin