Wall Street dan Komoditas Lanjutkan Reli, Indo Premier: IHSG Lanjut Menguat
Friday, July 23, 2021       08:41 WIB

Ipotnews - Penguatan indeks di bursa Wall Street dipicu oleh kembali masuknya investor ke saham teknologi seiring dengan optimisme investor terhadap sektor tersebut, plus menguatnya mayoritas harga komoditas berpotensi menjadi sentimen positif bagi IHSG , Jumat (23/7).
" IHSG diprediksi akan bergerak menguat dengan support di level 6,080 dan resistance di level 6,200," tegas Tim Analis Indo Premier Sekuritas dalam risetnya pagi ini.
Dinihari WIB tadi, bursa Wall Street ditutup melanjutkan penguatannya dalam 3 hari berturut - turut. Naiknya saham teknologi yang dipicu oleh kembali masuknya investor pada sektor tersebut menjadi katalis positif bagi indeks. Di sisi lain lonjakan data klaim pengangguran yang memicu kekhwatiran kondisi ekonomi sempat menjadi katalis negatif bagi indeks.
Investor kembali masuk ke saham teknologi favorit mereka seiring adanya optimisme akan pertumbuhan sektor tersebut menjelang rilis laporan keuangan beberapa emiten besar di minggu depan. Salesforce menguat 2,5%, sementara itu Amazon dan Facebook naik 1,4%. Saham Microsoft turut menguat 1,6% setelah Citi menaikan target harganya.
Sementara itu data klaim pengangguran secara tak terduga tercatat naik sebanyak 419,000, lebih tinggi dari konsensus Dow Jones sebanyak 350,000 dan lebih tinggi dari klaim sebelumnya sebanyak 368,000. Kenaikan data tersebut merupakan indikasi adanya perlambatan pada sektor tenaga kerja yang memicu kekhawatiran akan kondisi kesehatan perekonomian ditengah proses pemulihannya dari goncangan pandemi Covid19.
Dow Jones menguat +25 poin (+0.07%) pada level 34,823, S&P 500 naik +9 poin (+0.2%) pada level 4,367, Nasdaq meningkat +53 poin (+0.36%) pada level 14,685, EIDO menguat +0.27 poin (+1.33%) pada level 20.56.
Berikut rekomendasi saham dari Indo Premier:
(Buy). Support: Rp2,530, Resist: Rp2,610
(Buy). Support: Rp5,200, Resist: Rp5,400
(Buy on Weakness). Support: Rp1,630, Resist: Rp1,695
(Buy on Weakness). Support: Rp1,295, Resist: Rp1,330

Sumber : admin