News & Research

Reader

Diversifikasi Usaha EBT HOKI Mampu Berikan Tambahan Revenue Hingga Rp11 Miliar
Wednesday, June 26, 2024       09:32 WIB

Ipotnews - PT Buyung Poetra Sembada Tbk memastikan diversifikasi usaha di sektor energi baru terbarukan (EBT) yaitu pembangkit listrik tenaga bio massa (PLTBM) dengan mengubah sekam padi menjadi sumber energi masih berlanjut hingga saat ini.
Budiman Susilo Direktur PT Buyung Poetra Sembada Tbk mengatakan bahwa bisnis PLTBM telah memberikan kontribusi yang cukup baik bagi pendapatan perseroan di tahun 2023 lalu.
Ke depan perusahaan beras ini berharap bisnis ramah lingkungan ini dapat memberikan andil yang lebih besar bagi kinerja perseroan yang saat ini secara konsolidasian mengalami rugi bersih hingga Rp3,4 miliar.
"Ini (PLTBM) berpengaruh pada pendapatan kita, tahun lalu memberikan kontribusi sekitar Rp11 miliar. Tahun ini kita perkirakan juga sama (kontribusinya)," kata Budiman dalam keterangannya, Selasa (25/6).
Dijelaskan bahwa PLTBM ini merupakan yang pertama di Indonesia dengan kapasitas 3 mega watt (MW). Hasil listrik dari PLTBM milik perseroan tersebut kemudian dijual/ disewakan ke PT Buyung Putra Pangan.
"Pembangkit listrik ini kita sewakan karena kita tidak bisa menjual arus listrik secara langsung," kata Budiman.(Marjudin)

Sumber : admin

powered by: IPOTNEWS.COM