News & Research

Reader

Budi dan Dante Pimpin Kembali Kemenkes, IDXHEALTH Lebih Cocok untuk Long Term
Tuesday, October 22, 2024       15:36 WIB

Ipotnews - Terpilihnya kembali Budi Gunadi Sadikin dan Dokter Dante Saksono menjadi Menteri dan Wakil Menteri Kesehatan diprediksi tak bisa serta merta mendongkrak kinerja indeks saham sektor kesehatan (IDXHEALTH) dalam jangka pendek.
Senior Investment Information, PT Mirae Asset Sekuritas Indonesia, Muhammad Nafan Aji Gusta mengatakan prospek berinvestasi saham di industri kesehatan memang bisa menjadi pertimbangan investor. "Tetapi mungkin lebih cocok untuk investasi yang sifatnya  long term ," kata Nafan saat dihubungi Ipotnews hari ini.
Nafan tidak merekomendasikan jika pelaku pasar berharap  profit  untuk  trading  dalam jangka pendek di sektor kesehatan
"Saya sarankan tetap selektif dan hati-hati, perhatikan dengan seksama kinerja fundamental emiten-emiten tersebut," ujar Nafan.
Mengutip data aplikasi IPOT sejak akhir tahun lalu hingga Selasa (22/10) pukul 15.01 WIB, IDXHEALTH bergerak menguat 183,0 poin menjadi 1.559, naik 11,74% secara year to date (YtD).
Tidak berubahnya posisi Menkes dan Wamenkes tidak akan serta merta menjadi sentimen positif yang akan mendongkrak IDXHEALTH secara signifikan.
Budi Gunadi Sadikin kembali ditunjuk sebagai Menteri Kesehatan, bersamaan dengan Dante Saksono Harbuwono tetap menjadi Wakil Menteri Kesehatan dalam Kabinet Merah Putih untuk periode 2024-2029, di Jakarta, Minggu malam.
Sebelum penunjukan ini, Budi Gunadi Sadikin (BGS) menjabat sebagai Menteri Kesehatan pada Kabinet Indonesia Maju pada masa Presiden ke-7 RI Joko Widodo, 2020-2024. Pada periode ini, BGS menjalankan sejumlah inisiasi, seperti penanganan pandemi COVID-19 dan transformasi kesehatan.
Budi juga menggencarkanpenerapan pilar ketiga transformasi sistem kesehatan, transformasi ketahanan sistem kesehatan guna meningkatkan penggunaan komponen dalam negeri.
Dengan meningkatkan kemajuan dan kemandirian industri kesehatan dalam negeri, diharapkantidak banyak lagi orang Indonesia yang pergi berobat ke luar negeri. (Adhitya)

Sumber : admin

powered by: IPOTNEWS.COM