News & Research

Reader

Update dari Samudera Indonesia (SMDR), PIK2 (PANI), dan Emiten Jagoan Lo Kheng Hong
Saturday, June 29, 2024       16:44 WIB

JAKARTA, investor.id-PT Samudera Indonesia Tbk (), PT Pantai Indah Kapuk Dua Tbk ()/PIK2, dan emiten jagoan Lo Kheng Hong PT Gajah Tunggal Tbk () siap membagikan dividen.
Masing-masing perseroan pun telah merilis jadwal pembagian dividen untuk para pemegang sahamnya.
Samudera Indonesia () bakal menebar dividen final tahun buku 2023 senilai total Rp 196,5 miliar atau Rp 12/saham. Sebagaimana hasil rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) perseroan pada 26 Juni 2024.
 Cum  dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi pada 4 Juli 2024.  Ex  dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi pada 5 Juli 2024.
Daftar pemegang saham yang berhak atas dividen final di tanggal 8 Juli 2024 pukul 16.00 WIB. Dan pembayaran dividen tanggal 26 Juli.
Saham pada perdagangan Jumat, 28 Juni kemarin diparkir di Rp 324 (+6,58). Jika berpatokan pada harga tersebut, maka potensi  yield  dividen final sekitar 3,7%.
Kemudian emiten Agung Sedayu dan Salim Group, PIK2 () akan membagikan dividen tahun buku 2023 Rp 31,25 miliar atau Rp 2/saham. Pembagian dividen diputuskan dalam RUPST pada 26 Juni 2024.
 Cum  dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi tanggal 4 Juli 2024.  Ex  dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi pada 5 Juli 2024.
Daftar pemegang saham yang berhak atas dividen tanggal 8 Juli 2024 pukul 16.00 WIB. Dan pembayaran dividen di 26 Juli.
Saham ditutup di Rp 4.920 pada perdagangan Juni. Sehingga potensi  yield  dividennya 0,04%.
Selanjutnya emiten portofolio Lo Kheng Hong, PT Gajah Tunggal Tbk () menebar dividen tahun buku 2023 Rp 174,22 miliar atau Rp 50/saham. Sebagaimana hasil RUPST perseroan tanggal 26 Juni 2024.
 Cum  dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi tanggal 4 Juli 2024.  Ex  dividen pasar reguler dan pasar negosiasi di 5 Juli 2024.
Daftar pemegang saham yang berhak atas dividen pada 8 Juli 2024. Dan pembayaran dividen di 26 Juli.
Adapu dari , investor kawakan Lo Kheng Hong berpotensi mendapatkan pembagian dividen alias cuan dividen sebesar Rp 9,05 miliar.
Saham pada perdagangan 28 Juni ditutup di Rp 1.115. Karenanya potensi  yield  dividen sekitar 4,48%.

Sumber : investor.id

powered by: IPOTNEWS.COM