Hasil RUPS Tahunan Juni 2024 AYLS
Tuesday, July 02, 2024       14:09 WIB

PT Agro Yasa Lestari Tbk. ()
RUPS Tahunan
Rapat Umum Pemegang Saham dihadiri oleh pemegang saham yang mewakili 595.810.400 saham atau 69,81% dari seluruh saham dengan hak suara yang sah yang telah dikeluarkan oleh Perseroan, sesuai dengan Anggaran Dasar Perseroan dan Peraturan Perundangan yang berlaku.
Agenda 1
Menyetujui dan mengesahkan Laporan Tahunan Perseroan Tahun Buku 2023 termasuk didalamnya Laporan Pelaksanaan Tugas Pengawasan Dewan Komisaris selama Tahun Buku 2023 serta mengesahkan Laporan Keuangan Perseroan untuk Tahun Buku yang berakhir pada 31 Desember 2023 yang telah diaudit oleh Kantor Akuntan Publik (KAP) Drs Suhartati dan Rekan, sebagaimana termuat dalam laporannya, Nomor 00075/2.0119/AU.1/05/0165-1/1/III/2024 tertanggal 28 Maret 2024 dengan pendapat wajar, dalam semua hal yang material.
Agenda 2
Sehubungan Perseroan memperoleh Rugi Bersih pada tahun 2023 sebesar Rp.1.888.000.000,00 (satu miliar delapan ratus delapan puluh delapan juta Rupiah)- serta Saldo Laba Ditahan Negatif (Defisit) sebesar Rp. 5.345.000.000,00 (lima miliar tiga ratus empat puluh lima juta Rupiah) maka Perseroan tidak dapat menetapkan penggunaan Laba Bersih Perseroan untuk tahun buku yang berakhir- pada 31 Desember 2023 dan termasuk membagikan Deviden.
Agenda 3
Menyetujui serta memberikan kuasa kepada Dewan Komisaris untuk menetapkan Honorarium dan/atau tunjangan lainnya bagi Dewan Komisaris untuk tahun buku 2024.
Agenda 4
Menyetujui serta memberikan kuasa kepada Dewan Komisaris untuk menetapkan Honorarium dan/atau tunjangan lainnya bagi Direksi untuk tahun buku 2024.
Agenda 5
Menyetujui untuk penunjukan Kantor Akuntan Publik (KAP) yang terdaftar di OJK dan LK yang akan melakukan audit pembukuan Perseroan untuk tahun buku 2024 yang penunjukkannya dikuasakan kepada Dewan Komisaris termasuk besaran honorariumnya. Penunjukkan KAP harus memperhatikan rekomendasi dari Komite Audit.
Full Akses : Klik Pdf

Sumber : IPS RESEARCH