Hasil RUPS Tahunan Juni 2024 KARW
Monday, July 01, 2024       15:51 WIB

PT Meratus Jasa Prima Tbk. ()
RUPS Tahunan
Rapat Umum Pemegang Saham dihadiri oleh pemegang saham yang mewakili 471.725.100 saham atau 80,341% dari seluruh saham dengan hak suara yang sah yang telah dikeluarkan oleh Perseroan, sesuai dengan Anggaran Dasar Perseroan dan Peraturan Perundangan yang berlaku.
Agenda 1
Menyetujui dan mengesahkan Laporan Tahunan yang disusun oleh Direksi mengenai keadaan dan jalannya Perseroan selama Tahun Buku 2023 termasuk Laporan Dewan Komisaris atas tugas pengawasan selama Tahun Buku 2023, sekaligus memberikan pelunasan dan pembebasan tanggung jawab sepenuhnya (volledig acquit et de charge) kepada seluruh anggota Direksi dan Dewan Komisaris atas tindakan pengurusan dan pengawasan yang telah dijalankan selama Tahun Buku 2023.
Agenda 2
Menyetujui penunjukan Akuntan Publik yang akan melakukan audit atas Laporan Keuangan Perseroan untuk tahun buku yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2024, serta memberikan wewenang kepada Dewan Komisaris untuk menetapkan honorarium Akuntan Publik Independen tersebut serta persyaratan lain sehubungan dengan penunjukannya.
Agenda 3
Menyetujui pemberian wewenang kepada Dewan Komisaris Perseroan untuk merancang, menetapkan, dan memberlakukan sistem remunerasi termasuk honorarium, tunjangan, gaji, bonus, dan atau remunerasi lainnya bagi anggota Direksi dan Dewan Komisaris Perseroan untuk periode tahun 2024.
Agenda 4
Menyetujui perubahan susunan anggota Direksi Perseroan yang sebelumnya:
Presiden Direktur: Bpk. Farid Belbouab
Direktur: Bpk. A Ravi Menon
Direktur: Bpk. Arie Ardian Menaro
Direktur: Bpk. Marcel Menaro
Menjadi :
Presiden Direktur: Bpk. Farid Belbouab
Direktur: Bpk. A Ravi Menon
Direktur: Bpk. Arie Ardian Menaro
Direktur: Bpk. Marcel Menaro
Direktur: Bpk. Heru Adiwaskito
Agenda 5
Menyetujui perubahan susunan anggota Dewan Komisaris Perseroan yang sebelumnya :
Presiden Komisaris: Bpk. Sjarif Hadiwidjaja
Komisaris: Ibu Ayda Sulianti
Komisaris Independen: Bpk. Eddy Setiaatmadja
Menjadi :
Presiden Komisaris: Bpk. Sjarif Hadiwidjaja
Komisaris: Ibu Ayda Sulianti
Komisaris Independen: Bpk. Wahyu Hardiyanto
Full Akses : Klik Pdf

Sumber : IPS RESEARCH